Sayap Garuda Patah Digebuk Vietnam
Kejuaraan AFF U-18

Sayap Garuda Patah Digebuk Vietnam

BD - Setelah terbang tinggi dengan membungkus dua kemenangan perdana di AFF U-18 Championship 2017, Timnas kali ini harus menelan pil pahit.

Pasukan Indra Sjafri dipukul tiga gol tanpa balas oleh Vietnam pada matchday ketiga di laga yang berlangsung sore tadi, di Thuwunna Stadium.

Timnas sudah tertinggal oleh brace Le Van Nam di paruh pertama. Usai turun minum, 'Garuda Muda' tancap gas dengan menekan pertahanan tim lawan.

Keasyikan menyerang, gawang Indonesia malah bergetar, kali ini oleh Bui Hoang Viet hanya lima menit jelang bubaran.

Selepas gol ini harapan Indonesia untuk membalikkan keadaan praktis pupus. Skor 3-0 bagi tim lawan akhirnya bertahan hingga wasit merentangkan kedua tangannya tanda berakhirnya pertandingan.

Vietnam untuk sementara berhak menguasai pucuk pimpinan Grup B dengan poin sempurna dari tiga pertandingan.

Indonesia mengikuti di bawahnya dengan enam angka. Namun posisi Indonesia rentan digeser tuan rumah Myanmar yang saat berita ini diturunkan tengah menghadapi Filipina. 

Indonesia dituntut untuk menang di laga pamungkas menghadapi Brunei Darussalam agar dapat lolos ke semifinal setidaknya sebagai runner-up. 

 

Berita Terkait