Semua Boleh Beli Firmino, Asal Bukan Arsenal

Semua Boleh Beli Firmino, Asal Bukan Arsenal

BD - Klausul penjualan makin familiar diterapkan. Namun, terdapat keunikan pada pasal yang terdapat di kontrak Roberto Firmino bersama Liverpool. 

Dilansir Football Leaks, para peminat Firmino harus mengeluarkan £82 juta (sekitar Rp1,3 triliun) untuk menariknya dari Anfield. Tapi, tidak semua klub bisa melakukannya. Sebab, ada satu nama yang dicantumkan pada klausul tersebut. 

Tim yang dimaksud adalah Arsenal. Liverpool ditenggarai memasukkan The Gunners sebagai pembalasan atas usaha pembelian Luis Suarez tiga tahun lalu. Ketika itu, Arsenal mengajukan £40 juta plus £1 demi mengaktifkan klausul di kontraknya. 

Tawaran Arsenal jelas membuat Liverpool kesal. Suarez akhirnya memutuskan bertahan mendengar kapten Liverpool ketika itu, Steven Gerrard. Dia kemudian pergi ke Barcelona £75 juta setahun kemudian. "Mesti diakui kami kurang elegan pada masalah ini," kata Pelatih Arsenal Arsene Wenger. 

Berita Terkait