Si Bengal Bikin Ulah Lagi

Si Bengal Bikin Ulah Lagi

BD – Mario Balotelli kembali dalam masalah. Si Bengal menghancurkan kamera fotografer Massimo Lovati pada pertandingan Brescia melawan Genoa. Laga tersebut  berakhir dengan kekalahan 3-1 untuk Brescia.

Insiden tersebut terjadi ketika Balotelli diganti oleh allenatore Eugenio Corini. Dia tidak suka dan kemudian menjadi marah. Dalam sebuah wawancara, Lovati menceritakan peristiwa yang terjadi.

“Ketika Balotelli dipanggil ke bangku cadangan, dia marah dan menendang kamera ini. Ballboy yang melihat itu langsung memanggil saya dan menjelaskan,” cerita Lovati.

“Saya menemukan kamera saya yang sudah ruask. Casingnya hancur dan kamera tidak lagi berfungsi,” tambahnya.

Lovati jelas tidak senang dengan kejadian ini.

“Bayangkan, anda frustasi dan kemudian melampiaskannya dengan merusak peralatan kerja seseorang. Kamera ini adalah instrumen yang sangat halus dan tidak boleh di tendang. Tentu saya sangat marah. Anda perlu menghormati orang-orang yang bekerja dan peralatan mereka,” tegas Lovati.

Lovati telah melaporkan kejadian ini kepada direktur Piovani. Dia bersikeras bahwa seseorang akan membayar kerugian tersebut.

Ini bukan pertama kalinya Balotelli membuat kekacauan. Skenario seperti ini sering muncul ke permukaan ketika hal-hal di lapangan tidak sesuai rencana. Padahal Balotelli diharapkan bisa membuat awal baru dalam upaya menghidupkan kembali karirnya yang gagal bersama Brescia. Namun sayangnya dia kembali membuat masalah.

Gak kapok ya...

 

Berita Terkait