Skuad Muda Indonesia di Piala Asia Menyita Perhatian

Skuad Muda Indonesia di Piala Asia Menyita Perhatian

BD - Datang sebagai underdog, skuad paling muda, Indonesia tidak diunggulkan sama sekali datang ke Piala Asia 2023 kali ini. Bahkan ada yang tega memprediksi pasukan 'Merah-Putih' bakal jadi bulan-bulan tim lawan. 

Nyatanya, meski sempat tertenduk lesu di matchday pertama kalah dari Irak 3-1, pasukan Shin Tae-yong mampu menundukkan Vietnam 1-0 di laga kedua Grup D.

Gol kemenangan lahir dari sang kapten Asnawi Mangkualam dari titik putih, setelah Rafael Struick ditarik bajunya di area terlarang.

Meski masih harus menjalani laga 'kelas berat' nan menentukan lawan Jepang hari Rabu (24/1) nanti, namun performa Marselino Ferdinan dkk sudah menyita perhatian fans dan awak media yang hadir di Qatar.

Sebab, meski dari rataan usia tergolong paling muda namun mereka menunjukkan tidak gentar menghadapi lawan-lawan yang secara peringkat di atas.

"Tim ini termuda dari 24 tim yang ada," tutur STY di sesi konferensi pers yang dihadiri Boladoang usai mengalahkan Vietnam di Abdullah bin Khalifah Stadium, Jumat (19/1).

"Mereka memang agak kurang berpengalaman, tak mengapa tapi kami terus berkembang," lanjutnya. 

Lebih lanjut, coach Shin begitu dia biasa disapa, merasa timnya sudah bermain cukup baik dengan mengamankan kemenangan perdana Indonesia di Piala Asia dalam 16.5 tahun.

"Mungkin Vietnam mengubah strategi mereka di babak kedua, itu mengapa mereka berbeda. 

"Namun kami (sudah) unggul, dan mungkin pemain ingin mempertahankan itu.

"Terkadan ada sesuatu yang sulit dikendalikan dan itu hanya bisa dengan pengalaman."

Portal resmi AFC sampai secara khusus mengangkat fenomena ini dg judul:

"Young Indonesia live up to Shin’s expectations" (Anak Muda Indonesia Memenuhi Harapan Shin). 

 

Berita Terkait