
So Sweet, Lubomir Lamar Wasit Sebelum Pertandingan Dimulai
BD - Cinta bisa tumbuh dimana saja tak terkecuali lapangan sepakbola. Kali ini kisah romeo and juliet datang dari kompetisi kasta kelima Slovakia. Tepatnya pada pertandingan FK Nizna kontra Tatran Cheblice pekan lalu.
Petra Lepackova, yang bertugas sebagai seorang asisten wasit perempuan menjadi perhatian pada pertandingan kali ini. Rupanya, Lubomir Vajdecka pemain Nizna merupakan kekasih Petra.
Sebelum kick-off, Lubomir membuat heboh dengan tiba-tiba bersujud di depan Petra dan melamar sang kekasih!
Dilansir Fakt, Minggu (06/11), Lubomir membawa cincin untuk proses lamaran ini. Petra pun akhirnya berkata 'ya'. Sementara wasit dan asisten wasit lainnya seakan tak percaya melihat apa yang terjadi di depan mereka.
Setelah laga usai, Petra mengunggah foto proses lamaran ini di akun Instagram pribadinya. Beberapa netizen memberikan komentar yang unik, mereka menganggap Petra membantu FK Nizna untuk memenangi laga tersebut dengan skor 3-1.
Selamat ya Pet!
Berita Terkait
Aniaya Wasit, Persinga Ngawi Didiskualifasi dari TSC B
Pemain Seleksi Timnas Gelar Upacara HUT RI ke-71 Sebelum Berlatih
Liga Pelajar U-16 Regional Sumut Dimulai
Atletico Waspadai Pertarungan Degradasi
Samir Nasri & Eliaquim Mangala Dipinjamkan ke Klub La Liga
ISIS Larang Penggunaan Wasit dalam Sebuah Pertandingan Sepakbola
Malaysia Waspadai Semangat Evan Dimas dkk
Pique Bidik Gelar Piala Dunia Sebelum Pensiun
Selebrasi Seakan Juara Copa del Rey dari Pemain Guijuelo