Ter Stegen Ukir Sejarah

Ter Stegen Ukir Sejarah

BD – Kemenangan 2-0 Barcelona atas Getafe menjadi hari yang sangat indah untuk kiper Marc-Ander ter Stegen. Ter Stegen menjadi penjaga gawang pertama dalam sejarah Barca yang memberikan assist di Primera Liga di abad ke-21.

Kiper asal Jerman itu membuat assist bersejarahnya hanya empat menit jelang turun minum. Umpan panjang Ter Stegen sukses dimaksimalkan Luis Suarez. Barca unggul 1-0. Setelah itu pada paruh kedua, Junior Firpo menggandakan keunggulan Barca di menit ke-49. Pasukan Ernesto Valverde itu menang 2-0.

Pada jornada ketujuh tersebut, Ter Stegen memang dalam kondisi bagus. Kemenangan ini juga sangat baik untuk Barca yang sebelumnya pada akhir pekan lalu kalah 2-0 dari Granada. Tambahan tiga poin membawa Barca naik ke peringkat empat klasemen sementara. Mereka mengoleksi 13 poin dan selisih dua angka dari rival mereka Real Madrid yang ada di posisi teratas klasemen.

Kemenangan ini disambut baik seluruh tim. Gerard Pique juga meminta rekan-rekannya untuk lebih bersatu lagi di lapangan.

“Kami harus bersama. Ketika saya mengatakan itu artinya adalah, pemain harus bersatu dengan para penggemar dan dewan juga. Kami harus menjaga klub tetap bersatu dan tidak terprovokasi dengan hal-hal yang tidak kami inginkan,” tegas Pique.

 

Berita Terkait