
Van Dijk: Liverpool Tim yang Istimewa
BD – Virgil van Dijk mengaku sangat bangga dengan apa yang sudah Liverpool kerjakan sepanjang musim 2018-19. Soal kegagalan mereka mengangkat trofi Liga Primer menurutnya tak perlu dipikirkan lagi.
“Saya sangat bangga dengan tim ini. Ini tim yang sangat istimewa dan saya sangat bangga menjadi bagian darinya,” ujar Van Dijk.
“Kami sudah bekerja maksimal. Setelah hari yang sibuk dan minggu seperti itu, kami harus bangga pada diri kami sendiri. Kami juga memiliki final besar dan ini harus kami manfaatkan,” sambungnya.
Sementara itu Van Dijk juga tak lupa mengucapkan selamat kepada Manchester City yang menjadi juara Liga Primer 2018-19. City juga bekerja sangat keras untuk mengangkat trofi tersebut. Tetapi musim depan City harus lebih berhati-hati lagi karena Liverpool akan kembali menantang mereka.
“Selamat kepada City. Mereka luar biasa. Kami berharap dapat menantang mereka musim depan. Kami akan lebih bekerja keras dan mencoba untuk menjadi juara liga,” terang Van Dijk.
Berita Terkait
Liverpool Tawar Gotze Rp382 M
Irfan Bachdim: Level Saya Lebih Tinggi
Pekan Ini Alfred Riedl Umumkan Pemain yang Lolos Seleksi Timnas
Liverpool Incar Gelandang Inter
Resmi Liverpool Tawar Daun Muda Dortmund
Ini Harapan Wijay untuk Sepakbola Indonesia
Mantan Liverpool: United Berpeluang Juara EPL Musim Ini
Higuain Kembali ke Timnas Argentina
Daftar Klub-klub Eropa yang "Masih Perjaka"