Vardy Bersiap Sambut Kelahiran Anak Keduanya

Vardy Bersiap Sambut Kelahiran Anak Keduanya

BD - Jamie Vardy, bintang Leicester City yang musim lalu memenangkan trofi English Premier League (EPL) saat ini sedang mempersiapakan segala sesuatu untuk menyambut kelahiran anak keduanya dengan sang istri yang bernama Rebekah Vardy.

Seperti dilansir dari Daily Mail, Minggu (23/10), Kabarnya dalam waktu dekat, sang istri akan segera melahirkan. Dengan mengenakan jumper berwana merah muda, Becky - panggilan akrabnya tampak memilih kereta bayi.

Tak hanya kereta bayi, Becky juga terlihat sedang memilih tempat tidur bayi yang cocok untuk buah hatinya nanti ketika lahir ke dunia ini.

Kabarnya, Vardy meminta kepada sang istri untuk tidak hamil lagi. Vardy merasa bahagia dengan tiga anak yang ia miliki saat ini. Becky pun menanggapinya dengan santai.

"Tubuh saya tidak bisa mengatasi lagi, empat anak sudah cukup," ujarnya.

Sebelum menikah dengan Vardy, Becky sudah memiliki dua anak bernama Taylor (6 tahun) dan Megan (11 tahun) dari suami sebelumnya.

 

Berita Terkait