
Liga Primer
Vertonghen Tandatangani Kontrak Baru
BD – Tottenham Hotspur mengumumkan perpanjangan kontrak baru untuk Jan Vertonghen. Bek asal Belgia itu bakal berseragam Spurs hingga 2019.
Vertonghen bergabung dengan Spurs dari Ajax pada Juli 2012 lalu. Dia kemudian membuktikan kalau dirinya adalah bagian penting dari kesuksesan Spurs. Hal inilah yang membuat Spurs menyodorkan kesepakatan baru untuk pemainnya tersebut.
“Kami senang mengumumkan bahwa Vertonghen telah menandatangani kontrak baru dengan klub. Kesepakatan berjalan sampai 2019,” tulis Spurs dilaman resmi mereka.
Pemain 29 tahun itu juga mengungkapkan kebahagiaanya. Dia menyambut positif kesepakatan baru yang dibuat klub.
“Saya sangat senang berada di sini. Masa depan terlihat bagus dan saya senang menjadi bagian dari tim,” ujar Vertonghen.
“Spurs adalah klub luar biasa dengan sekelompok orang-orang hebat. Saya merasa istimewa menjadi bagian dari klub,” sambungnya.
Berita Terkait
Pertemuan PSSI-Asprov Hasilkan Lima Kesepakatan, Tegas Tolak KLB
Ambisi Verratti Angkat Si Kuping Besar
Ibra Tak Mau Buang Waktu
Inilah Jadwal dan Tahapan Pendaftaran Calon Ketua Umum PSSI
Conte Tegang Hadapi Musim Baru
Anak Pelatih ATM di Kontrak Genoa
Pemain Terbaik EPL Tanda Tangan Kontrak Baru
Liverpool Incar Gelandang Inter
Neymar Pamer Tato Baru