Vinicius Jr. Hatrick ke Gawang Barca, Madrid Gondol Super Spanyol

Vinicius Jr. Hatrick ke Gawang Barca, Madrid Gondol Super Spanyol

BD - Real Madrid sukses menambah trofi di kabinetnya usai mengamankan titel Piala Super Spanyol dengan mengandaskan musuh abadinya, Barcelona 4-1.

Pasukan Carlo Ancelotti sudah unggul 2-0 lebih dulu di 10 menit awal pertandingan lewat gelontoran Vinicius Jr, sebelum dipersempit lewat striker gaek Barca, Robert Lewandowksi ('33).

Vini melengkapi hatricknya pada menit 39 sekaligus kembali memperlebar keunggulan Madrid atas Barcelona jelang turun minum.

Memasuki paruh kedua, Los Blancos kian menjadi-jadi usai Rodrygo menjebol gawang Barca. Puncaknya ketika pemain belakang Barca, Ronald Araujo diusir wasit usai menerima kartu merah.

Selepas ini hingga laga usai tidak ada gol tambahan tercipta.

Ini merupakan gelar ke-13 Madrid sepanjang sejarah.

Mereka masih punya kans menambah perbendaharaan trofi musim ini di ajang La Liga, Champions League dan Copa del Rey.

 

Berita Terkait