
Wah! Top Skor Liga Qatar Tolak Panggilan Timnas U-19
BD - Timnas Indonesia U-19, dipastikan kekurangan daya gedornya menyusul penolakan panggilan oleh top skor Liga Qatar Andri Syahputra untuk seleksi April mendatang.
Kepastian ini dipastikan langsung sang ayah, Agus Sudarmanto beberapa waktu lalu.
Agus dikabarkan sempat ogah-ogahan saat dihubungi PSSI terkait pemanggilan Andri.
Namun Agus akhirnya menegaskan bahwa anaknya tidak akan memperkuat 'Garuda Muda' dan meminta media dan insan sepak bola tanah air tidak memperpanjang polemik ini.
"Dia tidak ingin membahas lagi masalah ini," ujar Hanif Thamrin, Direktur Media dan Hubungan Internasional PSSI, Jumat (17/3).
Andri saat ini tercatat membela Al-Gharafa. Menurut info yang beredar, remaja asal Aceh ini lebih memilih untuk dinaturalisasi timnas Qatar ketimbang membela timnas Indonesia.
Pic Courtesy of Mediasepakbola
Berita Terkait
Eduard Tjong Kembali Pulangkan Lima Calon Pemain Timnas U-19
Laga Pembuka Liga Primer, Arsenal Kehilangan Tiga Pemain
Ini Harapan Boaz Solossa kepada Pemain yang Dipanggil Seleksi Timnas
Walau Cedera, Boaz Tetap Siap Jika di Panggil Timnas
Selangor Izinkan Andik Gabung Timnas
Pecahkan Rekor, Mario Ucapkan Terima Kasih
Jurnalis Sky Sport Italia Pastikan Witsel ke Juve
Sah! Wayne Rooney Penguasa Caps Terbanyak Timnas Inggris
Warga Solo Banyak yang Ngga "Ngeh" Timnas Main