
Primera Liga
Zidane: Ronaldo Tak Terlihat Cemas
BD – Cristiano Ronaldo terlihat tidak bahagia sebelum mendapatkan namanya terpampang di scoresheet saat Real Madrid bertandang ke markas Real Betis. Pada pertandingan itu, Los Blancos menang besar 6-1.
Butuh waktu lama untuk Ronaldo mencetak gol. Kemenangan Madrid dibuka Raphael Varane (4), Karim Benzema (31), Marcelo (39), dan Isco (45. 62). Setelah itu pada menit ke-78 Ronaldo baru berhasil menyumbang gol.
Terkait dengan pemberitaan tersebut, entrenador Zinedine Zidane menegaskan kalau semua itu tidak benar. Ronaldo tetap terlihat bersemangat. Tidak ada masalah dengan sikap striker asal Portugal itu.
“Ronaldo tidak terlihat cemas. Dia selalu ingin mencetak gol dan itu normal. Hal yang paling penting adalah dia fokus dan dia memberikan energi positif terhadap orang lain. Saya senang dia mencetak gol,” papar Zidane.
Kemenangan Madrid atas Betis membuat Zidane sangat senang. Dia melihat kerja keras dari seluruh timnya. Dia menyambut positif kontribusi dari bergabai wilayah tim.
“Kami beruntung memiliki pemain penting di setiap posisi. Saya memiliki pemain bagus, mereka cerdas. Mereka tahu kami harus memulai pertandingan dengan kuat dan mereka melakukan itu dengan luar biasa,” puji entrenador asal Perancis itu.
Berita Terkait
Ambisi Pasukan Naga Mekes Jadi Tim Tak Terkalahkan
Allegri: Pogba Masih Pemain Juventus
Shahar Ginanjar: Insya Allah Saya Masuk Timnas
Puji Permainan Anak Asuhnya Alfred Tak Akan Pilih Kasih
Gelandang Berdarah Indonesia Tolak Chelsea
Sunderland Gagal Tahan City, Moyes Frustasi
Presiden Lyon Tolak Kepergian Lacazette
Ronaldo Botak Segera Kembali ke Real Madrid
Ini Kode Bek Monaco Bakal Merapat ke Tuyul Merah