
Zizou Tolong Kembali
BD – Kekalahan 2-1 Perancis dari Swedia masih membuat kesal hati Eric Cantona. Dia merasa Didier Deschamps bukanlah orang yang tepat untuk melatih tim nasional.
Sampai sejauh ini menurut Cantona, Deschamps belum menemukan formasi terbaik untuk skuadnya. Dengan komposisi pemain yang dimiliki Les Bleus sekarang, seharusnya mereka semua bisa bersinar.
Tapi kenyataanya justru sebaliknya. Perancis kalah dari Swedia pada lanjutan kualifikasi Piala Dunia Grup A. Cantona mengatakan ini berbahaya bagi Perancis.
“Jumlah bakat dan potensi yang dimiliki Perancis luar biasa. Tapi mengapa semua bakat ini tidak bisa memberikan hasil yang benar-benar penting di lapangan? Ini membingungkan,” tutur Cantona.
Mantan bintang Manchester United itu yakin kalau Deschamps adalah orang yang harus disalahkan atas situasi buruk di timnas. Dia berharap pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane segera menggantikan Deschamps.
“Pelatih hebat dihakimi atas kemampuannya menemukan sistem taktis dimana pemain terbaiknya bisa mengekspresikan diri pada saat yang bersamaan. Ini tidak akan terjadi jika anda dilatih oleh seorang akuntan dan bukan visioner,” tutur Cantona.
“Zizou, Zizou, tolong kembali. Negaramu membutuhkanmu,” sambungnya.