
Asik Nonton EPL, Malah Tewas Diberondong Tembakan
BD - Kita tidak akan pernah tau kapan pastinya kita akan mati. Sepeti kejadian yang satu ini datang dari Sudah Selatan.
Sekelompok anak muda tewas mengenaskan setelah diberondong peluruh oleh orang yang tak bertangung jawab ketika mereka asik nonton bareng (nobar) English Premier League (EPL).
Dilansir dari Media Sudan, Senin (07/11), 11 orang fans dikabarkan tewas setelah sebelumnya seorang pria bersenjata api dilaporkan memberondong fans sepakbola yang sedang asik nobar EPL di pinggiran Kota Jubal.
Selain menewaskan 11 orang insiden ini juga mencederai setidaknya 16 orang lainnya. Belum ada kelompok yang mengaku bertanggung jawab atas insiden ini, tetapi Polisi Sudan Selatan mengatakan mulai memburu tersangka penembakan.
Menurut juru bicara Juba, Justin Daniel, warga pinggiran Kota Gure sudah diberitahu untuk bekerja sama dengan pihak berwajib agar membantu dengan informasi dalam upaya menangkap tersangka dan juga membatasi aktivitas mencurigakan.
Pria bersenjata tersebut menembaki lebih kurang 40 orang yang menonton sepakbola saat itu yang berlangsung pada pukul 20:00 waktu setempat. Aksi tersebut terjadi selama 10 menit yang membuat fans sepakbola yang ada di tempat tersebut kocar-kacir menyelamatkan diri.
Namun, tidak disebutkan fans sepakbola tersebut sedang menyaksikan pertandingan apa. Sayangnya pria bersenjata tersebut berhasil kabur walau polisi dengan segera datang ke TKP usai mendengar letusan senjata.
Berita Terkait
Usai Uji Coba Lawan Malaysia, Timnas Indonesia Bakal Jajal Vietnam
Uji Coba Lawan UNY, Timnas U-19 Menang Telak 3-0
Griezmann Minta Maaf Atas Pernyataannya
Rumor Zidane dan Ronaldo Terlalu Dibesar-besarkan
Bobotoh Yang Tewas Dikeroyok Pemakai Atribut Persjia Sudah Dimakamkan
Pemain Audax Italiano Tendang Suporter Lawan
Kongres PSSI, Menpora: Saya Belum Terima Undangan
Kronologis Tewasnya Ambon Versi Polda Jabar
Asik Nonton EPL, Malah Tewas Diberondong Tembakan