Batal Lawan Persebaya, PSS Sleman Tak Cari Pengganti

Batal Lawan Persebaya, PSS Sleman Tak Cari Pengganti

BD - Agenda laga uji PSS Sleman dengan melakukan lawatan ke kandang Persebaya di Surabaya dipastikan batal. Ini karena pihak Persebaya membatalkan tawaran uji coba dengan PSS pada Selasa (7/5/2019) mendatang.

Dibatalkannya agenda ini, menurut manajer PSS, Retno Sukmawati adalah karena sejumlah alasan. “Kalau dari yang kami terima, salah satunya adalah karena izin keramaian yang baru dapat dikeluarkan pihak keamanan pada 11 Mei mendatang,” kata Retno di Sleman, Jumat (4/5/2019).

Dan karena sudah sangat dekat dengan jadwal kickoff Liga 1 2019, maka akhirnya terpaksa dibatalkan. Ini karena PSS juga sesuai dengan draft jadwal terbaru adalah akan bertanding di laga pembuka yakni 15 Mei 2019 mendatang.

Jika tidak ada perubahan lagi, PSS dijadwalkan akan bertemu dengan Arema FC di laga pembuka kompetisi kata tertinggi 2019. Dan disebutkan Retno, pelatih kepala PSS Seto Nurdiyantoro menginginkan laga uji coba terakhir adalah pada 7 Mei nanti.

Artinya ada jarak sekitar sepekan untuk PSS mengumpulkan tenaga sebelum menjamu Arema FC di laga pembuka di Stadion Maguwoharjo, Sleman nanti. “Jadi kita putuskan sudah tak lagi menggelar laga uji coba hingga kickoff Liga 1 nanti,” tambah Retno.

Selama masa persiapan usai Piala Presiden 2019, PSS Sleman sudah melakoni dua laga uji coba dengan tim selevel. Dua laga kandang lakoni oleh skuat Super Elang Jawa.

Bermain imbang tanpa gol melawan Badak Lampung FC dan menang 1-0 atas PSIS Semarang adalah hasil yang ditorehkan oleh Kushedya Hari Yudo dkk.

Berita Terkait