
Brazil 1-0 Colombia; Donasi Terkumpul Rp 5 Milyar untuk Keluarga Chapecoense
BD - Kepiluan terkadang membuat manusia sadar betapa kecil dan tak berartinya mereka di hadapan Tuhan. Baru-baru ini digelar partai persahabatan untuk pengumpulan dana bagi keluarga korban kecelakaan pesawat yang ditumpangi tim Chapecoense.
Di laga ini, Brazil mengalahkan Colombia dengan skor tipis 1-0 lewat tandukkan Dudu di awal babak kedua.
Dari laga amal ini terkumpul dana sebesar £300.000 atau kalau dirupiahkan dengan kurs rupiah saat ini nilainya setara dengan Rp 5 milyar. Dana ini selanjutnya akan disumbangkan kepada keluarga korban.
Pada November lalu, sebanyak 77 penumpang yang terdiri dari skuad Chapecoensea, staff dan wartawan menumpangi maskapai LaMia menuju Colombia untuk menjalani partai final Sudamericana.
Namun di tengah perjalanan pesawat mengalami kecelakan dan hanya enam di antaranya yang selamat. Sisanya tewas akibat kecelakan!
RIP amigos! Dan semoga Chapecoense bisa bangkit kembali dan yang paling penting keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan.
Berita Terkait
Bursa Transfer Januari, AC Milan Ingin Gelandang Chelsea
Breaking News! Yaya Toure Resmi Minta Maaf Kepada Manajemen City
Brazil 1-0 Colombia; Donasi Terkumpul Rp 5 Milyar untuk Keluarga Chapecoense
Skuad Spurs Terlalu Muda untuk Liga Champions
Sambutlah! CR7 Pemain Tersubur di UCL untuk Tahun Kalender
Hasil Sempurna untuk Martens
Cavani Terpilih untuk Menghadapi Meksiko
Derbi Suramadu di Piala Indonesia Terkendala Izin Keamanan
Prediksi Mourinho untuk Leg Kedua Liga Champions