
Jelang KLB PSSI
Burung Sumatera Dukung Si Kurus Pimpin PSSI
BD - PS Kwarta menjadi klub anggota PSSI pertama yang mencalonkan Kurniawan Dwi Yulianto atau Si Kurus dalam bursa pencalonan Ketua Umum PSSI. Klub berjuluk Burung Sumatera itu secara terang-terangan mendukung mantan striker timnas era 90 sampai 2000-an itu.
Hal itu ditunjukkan dalam lembar deklarasi dukungan yang ditunjukkan CEO PS Kwarta, Arief Fadillah tertulis Ketua Umum Kwarta Adrian Achmad Gho dan Sekum Rudi Helmiawan mencalonkan mantan pesepak bola nasional itu.
Kwarta memang bukan voter, tapi sebagai anggota resmi PSSI kami berhak mengajukan calon, kata Ketua Umum Kwarta, Adrian Achmad Gho kepada Boladoang, Kamis (1/9).
Achmad Go yang akrab disapa Engsin itu menginginkan PSSI dipimpin langsung oleh jiwa muda dalam diri Kurniawan yang juga merupakan legenda timnas.
Hal yang sama dikatakan CEO Kwarta, Arief Fadillah bahwa dukungan tersebut akan menjadi tiket bagi Kurniawan dalam mencalonkan sebagai pimpinan PSSI.
Harapan kami adalah voter mau mendukung dia demi memajukan sepak bola tanah air, kata Arief.
Sementara Kurniawan ketika dihubungi via Line mengucapkan terima kasih kepada Kwarta yang telah memberi dukung. Dia juga mengaku siap maju dan bertarung menjadi orang nomor satu PSSI.
Kwarta dan saya itu sama-sama satu pemikiran demi memajukan sepak bola negeri ini dengan cara kami. Jadi ini murni tanpa deal apapun, ucapnya.
Sebelumnya Kurniawan pernah memperkuat PS Kwarta saat berlaga di Penang International Soccer 7 tahun lalu. Kala itu si Kurus membawa Burung Sumatera menjadi runner up turnamen sepak bola old crack antar negara itu.
Berita Terkait
Tunggu Hasil Kerja Klopp Musim Depan
Umuh Muchtar: Kelompok 85 Sepakat Dukung Pangkostrad Jadi Ketua Umum PSSI
Maung Bandung Kandaskan PS TNI 3-0
Bintang Jaya Asahan Siap Bantu PSMS
Burung Sumatera Dukung Si Kurus Pimpin PSSI
Ini yang Didukung Andi Peci Untuk Jadi Ketum PSSI
Mayoritas Menginginkan "Si Kurus" sebagai Ketua PSSI
Letjen Edy Rahmayadi Dinilai Pantas Pimpin PSSI
Inter Selalu Dihuni Pemain Hebat