
Timnas Jerman
Byestian Schweinsteiger
BD - Perjalanan panjang Bastian Schweinsteiger bersama timnas Jerman berakhir sudah. Schweini begitu dia biasa disapa memutuskan mundur dari 'Den Panzer' per 31 Agustus 2016 setelah 12 tahun lebih malang-melintang.
Dia memutuskan pensiun dalam usia yang relatif muda, 32 tahun. Mengikuti jejak rekan setimnya di timnas yaitu Phillipp Lahm dan Per Mertesacker.
Partai melawan Finlandia, Rabu (31/8) malam tadi, di mana Jerman menang 2-0 merupakan kesempatan terakhirnya memberikan sumbangsih bagi negaranya.
Tepat di menit ke-68, Schweini sengaja ditarik keluar oleh der trainer Joachim Loew, digantikan oleh Julian Weigl untuk mendapat applause dari fans yang memadati Borussia-Park.
Usai pertandingan Schweinsteiger tak kuasa menahan air matanya ketika diminta untuk mengucapkan salam perpisahan kepada fans.
Selama menghuni 'Die Mannschaft' suami dari Ana Ivanovic ini mempersembahkan gelar paling fenomenal yaitu titel Piala Dunia (PD) 2014 dengan menundukkan Argentina 1-0 di partai puncak dengan status sebagai kapten tim.
Total 120 partai sudah dijalaninya bersama 'Der Panzer' dengan catatan 24 gol.
Keputusannya untuk mundur dari timnas diambil dalam situasi yang kurang kondusif. Di klubnya saat ini Manchester United, sang pelatih Jose Mourinho sudah menegaskan tidak memasukkan namanya ke dalam rencana musim 2016-17 ini.
Kabarnya merumput di MLS merupakan opsi yang paling masuk akal bagi mantan jebolan akademi Bayern Munchen ini.
Danke Schoen, Bastian!
Berita Terkait
Messi Hanya Tameng AFA
Berikrar Gantikan Antonio Conte di Chelsea
Byestian Schweinsteiger
Joachim Loew: "Jerman Tak Mungkin Juara Tanpa Schweinstegier"
Naga Mekes Jinakan Tentara
Duet Fantasis The Gunners
Bahkan, NYRB Menolak Schweinsteiger
Mourinho Tak Pertimbangkan Schweinsteiger
MU Bukan Saingan Liverpool