
Premier League
Conte Pinta Costa Cetak 30 Gol
BD – Pelatih Chelsea, Antonio Conte menepis isu kepergian Diego Costa dari Stamford Bridge pada bursa transfer musim panas ini. Dirinya mengaku masih mempercayakan Costa di lini depan dan memintanya untuk dapat mencetak 30 gol di musim depan.
Isu kepergian Costa dari Liga Inggris sempat berhembus dengan datangnya striker Belgia, Michy Batshuayi dari Marseille, selain itu Manajer asal Italia tersebut juga dikabarkan masih menginginkan Romelu Lukaku untuk masuk ke dalam jajaran skuadnya di musim ini.
“mengapa 20 kenapa tidak 30?” kata Conte ketika menjawab pertanyaan wartawan terkait jumlah gol yang harus dicetak Costa di musim ini.
“Diego adalah penyerang dan dia tahu akan hal itu. Di dalam gambaranku, penyerang harus menjadi gambaran dari tim.”
Lebih lanjut, Conte menegaskan jika dirinya tidak menyukai penyerang yang banyak bergerak. Dia lebih menyukai tipikal penyerang yang berada di dalam kotak penalti untuk mencetak gol sebanyak-banyaknya.
“Aku tidak menyukai membicarakan satu pemain, tetapi aku akan membuat pengecualian. Diego adalah pemain yang hebat. Aku tahu dia adalah finisher yang bagus tetapi aku pikir dia dapat berkembang lagi,” ucap Conte.
Performa Costa memang menurun jika dibandingkan musim pertamanya datang ke Premier League. Pada musim debutnya, pemain kelahiran Brasil ini berhasil mencetak 20 gol. Performanya menurun di musim kedua dengan hanya mengemas 12 gol.