Dihajar West Brom, Bilic Malu
Liga Primer

Dihajar West Brom, Bilic Malu

BD – Musim lalu, West Ham United adalah lawan yang mengerikan. Mereka bahkan menjadi pembunuh raksasa lantaran selalu berhasil menaklukkan tim papan atas. Tapi musim ini?

Slaven Bilic sangat malu dengan performa timnya. Apalagi kemarin mereka dihajar 4-2 oleh West Bromwich Albion. Ini adalah hasil yang sangat buruk.

“West Brom layak mendapatkannya. Saya merasa malu di babak pertama,” aku Bilic.

Pada paruh pertama, West Brom langsung unggul 3-0. Kemudian mereka menambah keunggulan di menit ke-56. Setelah itu The Hammers baru membalasnya dua kali pada menit ke-61 dan 65.

“Posisi kami sangat buruk. Kami memiliki masalah dan itu dimulai dengan saya. Saya adalah manajer dan saya harus mencari jalan keluar untuk memecahkan masalah ini,” terang pelatih 48 tahun itu.

“Kami kehilangan empat pertandingan. Ini mengerikan sekali. Hasilnya seperti ini. Kami harus melakukan perbaikan,” sambung Bilic.

 

Berita Terkait