
Ini Kata Djanur Usai PSMS Dikalahkan Bali United
BD - PSMS Medan harus pulang tanpa poin usai kalah dari Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Sabtu (24/3). Kemenanga Bali United ditentukan lewat gol tunggal Stefano Lilipaly.
Kekalahan tersebut turut disesali Djajang Nurdjaman, pelatih PSMS. Target mencuri poin di laga perdana pun akhirnya gagal.
"Kami bisa mengimbangi di laga ini, tapi hasil tidak sesuai target kami. Selamat kepada Bali United untuk kemenangan ini," ucap Djanur saat konfrensi pers usai laga.
Dikatakan Djanur, PSMS seharusnya bisa memimpin andai pemain bisa lebih fokus. "Sayang sekali, kami gagal mencetak gol di babak pertama. Setelah itu kami kalah taktik di babak kedua, walaupun tetap bermain menyerang," jelasnya.
Eks pelatih Persib itu sejatinya sudah menginstruksikan anak asuhnya untuk tidak kecolongan di babak kedua. Instruksi di ruang ganti pun diberikan, namun hasilnya gawang PSMS juga kebobolan.
"Sebenarnya kami sudah antisipasi gol itu. Bahkan di ruang ganti saya sudah bilang untuk fokus terutama di sisi sayap. Tapi kami kecolongan, crossing yang pas ditambah sontekan yang gagal kami bendung," tambahnya.
Sementara gelandang PSMS, Abdul Aziz mengaku tim sudah berjuang maksimal dalam laga itu. Kekalahan tersebut memang sangat disesalkan mengingat PSMS punya banyak peluang.
"Hasilnya tidak baik bagi kami. Banyak peluang, tapi kami tetap tak bisa curi poin," katanya. "Semua juga tahu, Bali United tim kuat. Jadi kami memang kalah dari tim yang kuat," tutupnya.
Pic courtesy dokumentasi Media PSMS
Berita Terkait
Lima Alasan Barcelona Sulit Dikalahkan di El Clasico
Andik Vermansah Dipastikan Absen Seleksi Gelombang Kedua
Ini Denda Yang Harus di Bayarkan Persib Bandung Ketika Lawan Persija Jakarta
Takluk di Teladan, PSMS Gagal Revans dari PSPS
Ini Kata Pelatih Barcelona Satu Grup Dengan City
Ini Dalang Kepindahan Slimani ke Leicester
Ini Kata Hamka Soal Tangan yang Gagalkan Gol Madura United
Ini Kata Pangkostrad Terkait Kegagalan PSMS
Ini Kehebatan Zidane Menurut Ronaldo