Jelang 8 Besar, Skuad PSMS Belum Terima Gaji dan Tinggal di Barak

Jelang 8 Besar, Skuad PSMS Belum Terima Gaji dan Tinggal di Barak

BD - PSMS Medan tengah dihantui berbagai sekelumit masalah jelang babak 8 besar bergulir. Kabarnya, skuad PSMS belum menerima gaji Oktober yang seharusnya diterima awal bulan ini.

Kabar tersebut diakui full back kiri PSMS yakni Gusti Sandria. Menurutnya, sejauh ini baru bonus saja yang sudah diterima pemain.

"Di uji coba terakhir, kami sudah terima bonus untuk empat laga. Kalau gaji belum ada, ya mungkin agak telat," ucap Gusti kepada Boladoang, Rabu (8/11).

Meski demikian, Gusti yakin persiapan timnya tak akan terganggu. Dia juga tak mau mempermasalahkan persoalan gaji, karena yakin akan segera dilunaskan.

"Kami tetap semangat lah di 8 besar ini. Kami yakin masalah gaji akan cepat clear," ucapnya.

Menanggapi hal tersebut, Manajer PSMS yakni DR Januari Siregar menegaskan gaji pemain sudah selesai diberikan terhitung hari ini, Rabu (11/8).

"Biasanya kan memang tanggal 3, tapi ini akan mundur. Ini juga gak bisa dibilang telat dibayar, karena kontrak pemain juga di tanggal-tanggal seperti ini," katanya.

"Intinya tidak ada masalah. Semua sudah beres. Bahkan sebelum berangkat ke Bekasi juga bonus sudah diberikan kepada pemain," sambungnya.

Begitu juga masalah penginapan, sang Manajer juga tak mau membahas itu terlalu serius.

"Hari pertama yang di kostrad ini, pemain nginap di barak. Ini kan untuk menghargai saja, selebihnya nginap di hotel," tutupnya.

 

Berita Terkait