Kado Ultah untuk Putri Pertama Boaz Solossa

Kado Ultah untuk Putri Pertama Boaz Solossa

BD - Boaz Solossa tampil cemerlang saat membantu Indonesia mengandaskan Malaysia 3-0, di Stadion Manahan, Solo, semalam.

Sang kapten, meski hanya diturunkan pelatih Alfred Riedl di 45 menit pertama berhasil menyarangkan brace alias dua gol ke gawang Malaysia yang dikawal Khairil Fahmi Che Mat. 

Torehan ini tentu disambut gembira bukan hanya fans 'Merah-Putih' tapi juga oleh Adelina Solossa, istri Boas yang selalu setia menemani sang suami bertanding.

Ditodong Boladoang usai pertandingan, Adelina berucap: "Seperti biasa kami mengucap syukur kalau Boaz bisa mencetak gol bagi timnas."

"Mungkin dua gol ini dipersembahkan ke putri kami Abigail yang baru saja berulang tahun," tambah Adelina. 

Congrats kaka' Boaz dan Happy Birthday Abigail!

 

Berita Terkait