
Kecewa, Suporter PSMS Siap 'Kepung' Kantor Wali Kota Medan
BD - Kekecewaan suporter PSMS Medan tengah dalam puncaknya. Ini terkait proses pengerjaan atau renovasi Stadion Teladan yang dinilai lamban sehingga berdampak bagi PSMS di Liga 1.
Untuk itu, suporter PSMS Medan siap menggelar unjuk rasa ke Kantor Wali Kota Medan, Kamis (14/12) pagi. Tiga kelompok suporter dipastikan bersatu dalam unjuk rasa tersebut.
"Tuntutan utama kami pasti soal kondisi Stadion Teladan yang harus selesai sebelum Liga 1. Kami (KAMPAK FC) sudah berkoordinasi dengan SMeCK Hooligan dan PSMS Fans Club untuk melakukan aksi bersama," kata Ketua KAMPAK FC, M Faisal kepada Boldoang, Rabu (13/12).
"Kami juga akui, rumput sudah dikerjakan dan tinggal menunggu waktu. Tapi soal fasilitas lainnya belum ada pengerjaannya. Kami enggak mau PSMS nantinya sampai pindah ke Pekanbaru," sambungnya.
Lebih lanjut, suporter juga meminta Pengurus PSMS untuk tidak melakukan keputusan sepihak, termasuk bakal pindah home base ke Pekanbaru. Kami juga berharap Pengurus PSMS juga datang menjumpai kami untuk soal ini, karena ini juga untuk warga Medan," tambahnya.
Sebelumnya, Presiden klub PSMS Kodrat Shah mendesak segera Pemko Medan melalui dinas terkait untuk segera merampungkan renovasi Stadion Teladan sebelum memasuki Januari 2018.
"Paling tidak pertengahaan Januari sudah bisa dipakai. Kami minta dipercepat karena kita merencanakan Piala Presiden digelar di Medan," kata Kodrat kemarin.
Adapun Stadion Teladan kini tengah dalam pengerjaan namun masih sebatas penanaman rumput baru. Sementara untuk fasilitas pendukung seperti kamar ganti tim, scoring board, toilet dan fasilitas lainnya belum juga dibenahi.
Berita Terkait
Kelelahan, Spurs Harus Puas dengan Hasil Imbang
Ratusan Ekor 'Babi' Serang The Valley Stadium
Perkenalkan Bailey, 'New Bob Marley' dari Dunia Sepakbola
Misteri 'Jaket PSSI' di Kongres Ancol
Klopp 'Panas-Dingin' Tunggu Hasil Diagnosa Cedera Coutinho
Leicester Akuisisi 'Pengganti N'Golo Kante'
Bonek Siap 'Ramaikan' Kongres Tahunan PSSI di Bandung
Lawan Las Palmas, Pique 'Diparkir' Karena Comel?
'Kematian' Alasan di Balik Pensiunnya Meneer van Gaal