
Klopp 'Panas-Dingin' Tunggu Hasil Diagnosa Cedera Coutinho
BD - Kemenangan penting Liverpool atas Sunderland 2-0 harus dibayar mahal, penyerang andalan mereka Philippe Coutinho menderita cedera serius pada engkel kaki kanannya.
Saking parahnya, Cou harus ditandu keluar dengan hati-hati dan langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat penanganan serius, serta mendiagnosa seberapa parah cedera pemain berdarah Brazil tersebut.
"Jelas itu cedera engkel, namun kami tidak bisa mengatakan banyak sebelum dilakukan scan," papar Klopp, usai pertandingan, sebagaimana dikutip dari BBC.
Kaki Cou beradu dengan gelandang Sunderland, Didier Ibrahim N'Dong. Walau dalam tayangan ulang tidak terlihat kesengajaan dari N'Dong untuk menciderainya.
Namun demikian, ada kemungkinan Cou akan libur natalan lebih cepat dan baru dapat membela 'The Reds' awal 2017.
Get well soon, bro!
Berita Terkait
Gol 'Sakit Jiwa' Gashi
Gol 'Sakit Jiwa' Nathaniel Chalobah
'Tim Tango' Tutup Tahun dengan Kemenangan Besar
Klopp 'Panas-Dingin' Tunggu Hasil Diagnosa Cedera Coutinho
Xabi Alonso 'Gantung Sepatu' Akhir Musim
Enzo Maresca 'Gantung Sepatu' di Hari Ulang Tahun ke-37
Mark Clattenburg 'Gantung Pluit', Hijrah ke Arab Saudi
Hastag 'Balas di Bandung' Membahana di Jagad Twitter
'Spiderman' Bangga Bisa Bobol Gawang PSMS