Keren! Cesc Fabregas Catat Assist ke-100 Tercepat di EPL

Keren! Cesc Fabregas Catat Assist ke-100 Tercepat di EPL

BD - Cesc Fabregas bangkit! Sempat kesulitan mendapat tempat di tim utama The Blues Chelsea, pemain 29 tahun ini mulai dipercaya coach Antonio Conte dalam mengawal lini tengah tim London Biru. 

Terakhir, pemain berdarah Spanyol ini mencatat 100 assist tercepat di panggung Premier League (EPL) hanya dalam 293 laga. Baik saat dia berkostum Arsenal maupun saat ini Chelsea. 

Rekor ini terjadi saat Chelsea melibas Stoke City 4-2, semalam. Umpannya ke Willian langsung disambar menjadi gol.

Di urutan kedua tercepat dalam mencapai 100 assist adalah mantan winger Manchester United, Ryan Giggs (367 laga), lalu penyerang Wayne Rooney (445), dan mantan andalan Chelsea, Frank Lampard (559). 

Fabregas mengawali debut profesionalnya bersama Arsenal saat masih berusia belum genap 17 tahun. Setelah itu dia hijrah ke Barcelona sebelum kembali ke London, membela 'Si Biru'. 

Di lini tengah, Cesc bersaing dengan Nemanja Matic dan N'Golo Kante yang diawal-awal musim menjadi pilihan Conte.

"Cesc adalah pilihan yang bagus buat kami. Dia adalah bagian penting dari skuad ini," papar Conte, Express.co.uk.

 

Berita Terkait