Ketum PSSI Ingin PSMS Sejajar Klub Besar Indonesia

Ketum PSSI Ingin PSMS Sejajar Klub Besar Indonesia

BD - Ketua Umum PSSI yang juga Pangkostrad, Letjen TNI Edy Rahmayadi mengatakan lima klub dengan punya sejarah besar di persepakabolaan Indonesia akan dihidupkan kembali marwahnya. 

"Persija, Persebaya, Persib, PSM serta PSMS akan kita kembalikan marwahnya sebagai tim-tim besar. Kita ketahui mereka penyumbang pemain untuk timnas kita dan itu baik untuk prestasi timnas ke depannya," ucap Edy kepada Boladoang yang juga pembina PSMS di Medan, Jumat (19/11).

Terkhusus untuk PSMS, dia menyesali keadaan klub kebanggaan Kota Medan tersebut. Selain tak mengirimkan wakil atau pemain ke Tim Nasional Indonesia yang berlaga di Piala AFF 2016, PSMS kini diakuinya masih sulit bangkit.

"Sejarahnya PSMS itu punya pemain hebat dan Sumut selalu sumbang pemain untuk ke timnas. Sekarang kan tidak ada."

"Begitu juga, andai saya ketuk palu Januari kompetisi Divisi Utama bergulir. Tim PSMS senior aja belum ada. Jadi itu juga yang saya pikirkan. Hati saya jelas untuk PSMS, karena dari kecil saya sudah cinta PSMS" ucap asli putra daerah Sumut itu.

Untuk kembali membangkitkan PSMS, Edy Rahmyadi sebelumnya sudah memprakarasi turnamen U-15 di Sumut dengan PSMS sebagai barometernya.

"Bagaimana pun kompetisi di daerah harus hidup. Saya tahu di Sumut ini semua gila bola. Anak-anak kecil kalau istirahat jam sekolah, pastinya larinya main bola. Jadi itu harus didukung dengan turnamen seperti itu," tutupnya. 

Berita Terkait