Manajer Ezra, Wide: Terima Kasih, Akhirnya Mimpi Ezra Bela Timnas Indonesia Terwujud

Manajer Ezra, Wide: Terima Kasih, Akhirnya Mimpi Ezra Bela Timnas Indonesia Terwujud

BD - Manajer Ezra Walian, Wide mengaku sangat berterimakasih kepada segala pihak yang telah membantu proses naturalisasi pemain jebolan Ajax Amsterdam itu. Menurutnya, naturalisa itu membuat mimpi Ezra terwujud untuk berseragam Timnas Indonesia.

"Kami pastinya sangat berterima kasih, akhirnya Ezra resmi menjadi WNI. Terima kasih kepada Presiden RI, Pak Joko Widodo, Pimpinan DPR RI, Menpora, Menteri Hukum dan Ham dan Imigrasi."

"Begitu juga terima kasih kami ucapkan kepada Ketua Umum PSSI Pak Edy Rahmayadi, Sekjen PSSI Pak Ade Welington, Wasekjen Pak Fanny Riawan, Direktur Player Status Marco Paulo, serta seluruh jajaran PSSI lainnya," ucap Wide dalam release yang diterima Boladoang, Senin (20/3).

Dalam kesempatan itu juga, Wide tak lupa berterima kasih kepada rakyat Indonesia yang telah mendukung  dan mendoakan Ezra untuk segera membela Timnas Indonesia. 

"Sekarang tinggal Ezra membuktikan kepercayaan tersebut kepada seluruh masyarakat Indonesia dan memberikan kemampuan maksimal untuk bisa meraih prestasi tertinggi bagi Indonesia. Aamiin YRA," katanya.

Sebelumnya, Ezra sudah bergabung bersama Evan Dimasn dan kawan-kawan di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Senin (20/3). Timnas sendiri dijadwalkan akan melakoni laga uji coba menghadapi Myanmar, Selasa (21/3).

Laga uji coba tersebut juga masuk dalam rangka persiapan Timnas Indonesia U-22, asuhan Luis Milla kini dalam persiapan menghadapi SEA Games 2017 di Malaysia, Agustus mendatang.

 

 

Pic courtesy/Instagram @ezrawalian

 

Berita Terkait