
Mata: MU-Liverpool Pertandingan Terbesar di Sepakbola Inggris
BD – Big match malam ini akan menyita perhatian seluruh pecinta sepakbola dunia. Ada musuh lama yang akan bertemu. Manchester United siap menyambut tamunya, Liverpool.
Juan Mata yakin persaingan Lige Primer antara MU dan Liverpool adalah pertandingan terbesar dalam sepakbola Inggris. Apalagi jika melihat sejarah keduanya. Mata menempatkan persaingan MU-Liverpool ini seperti derby London Utara antara Tottenham Hotspur dan Arsenal serta derby Manchester.
“Ini adalah pertandingan terbesar bagi kedua tim dan juga dalam sepakbola Inggris. Persaingan, sejarah klub, dan juga atmosfer,” ucap Mata kepada MUTV.
Menghadapi The Reds selalu menjadi laga yang istimewa. Apalagi musim ini mereka bersaing ketat. MU ada di atas Liverpool dengan 62 poin. Sedangkan Liverpool mengemas 60 angka.
“Setiap pertandingan melawan Liverpool, istimewa. Jika anda mampu mencetak gol fantastis atau memiliki performa bagus, itu akan diingat selamanya. Saya pikir jika anda bertanya kepada penggemar tentang momen terbaik saya di MU, mungkin itu adalah permainan tersebut. Saya mencetak dua gol sekaligus mencetak gol kemenangan,” papar pemain asal Spanyol itu.
Berita Terkait
Guardiola Pengaruhi Dunia Sepakbola dalam Satu Dekade
Subbuteo: Dimensi Lain dari Sepak Bola (Video)
Liverpool Bantai Barca 4-0, Sadio Mane jadi Inspirasi
6 Pemain Prancis Termahal Sepanjang Sejarah
Ini Hasil Keputusan Komdis ISC Soal Penginjakan Wasit di Sleman
Ranieri: Leicester Siap Pertahankan Gelar!
Morgan: Leicester Siap Pertahankan Gelar
Villa: Messi Terbaik Sepanjang Masa
Pelatih Persija Kursus Kepelatihan di Inggris