
Moura: Tidak Ada Tim yang Tak Terkalahkan
BD – Mengejar Liverpool dan Manchester City bukan tugas yang mudah dan Tottenham Hotspur menyadari hal tersebut. Tetapi demikian, Lucas Moura menegaskan kalau tidak ada tim yang tak bisa dikalahkan di Liga Primer.
Musim lalu, Spurs dekat dengan gelar liga. Tetapi mereka mengalami kemerosotan di pertengahan musim. Itulah yang akhirnya membuat Spurs tertinggal dari City dan Liverpool.
Namun musim ini Spurs jauh lebih bergairah. Mereka memulai 2019-20 dengan baik dimana sejauh ini ada empat poin yang mereka kemas.
Diawal kompetisi Spurs langsung menghadapi ujian berat. Pekan kedua mereka langsung bertemu juara bertahan City. Spurs sukses meredam keganasan The Citizens dan mengakhir pertandingan dengan hasil imbang 2-2.
Malam ini Spurs akan menjamu Newcastle United. Moura berharap timnya mengumpulkan tiga poin.
“Ini akan sangat sulit karena Liverpool dan City adalah favorit. Tetapi yang saya tahu tidak ada tim yang tak terkalahkan,” ungkap Moura.
“Semuanya bisa terjadi dan kami harus percaya itu. Kami pergi ke kandang City dan mendapat hasil yang baik. Kami juga tidak boleh kehilangan poin di kandang seperti yang kami lakukan musim lalu,” sambungnya.
“Tujuan saya dan tujuan kami adalah memenangkan trofi. Kami memiliki pasukan yang sangat baik, struktur yang luar biasa, fans mengagumkan, dan kami pantas memimpikan gelar. Saya pikir itu mungkin dan kami akan mencoba,” tutup Moura.
Berita Terkait
Thibaut Courtois Tidak Yakin Bakal Bertahan Di Chelsea
Ambisi Pasukan Naga Mekes Jadi Tim Tak Terkalahkan
Nama- nama Pemain Timnas U-19 yang Lolos Bakal Diumumkan
Neymar: Saya Tidak Siap Bergabung dengan Madrid
Tiba di Yogyakarta, Timnas U-19 Langsung Berlatih di Lapangan UNY
Irfan Bachdim Ingin Tebus Kekalahan di AFF 2010 lalu
6 Transfer Mahal yang Berakhir dengan Kegagalan
Plt Ketum PSSI : Tak Ada Toleransi Bagi Pelaku Pengeroyokan Wasit
Yanto Basna: Indonesia Tidak Takut Thailand