Muda, Elegan dan Berbudaya pada Jersey Madura United Musim 2019

Muda, Elegan dan Berbudaya pada Jersey Madura United Musim 2019

BD - Madura United baru saja meluncurkan jersey baru yang dipakai untuk musim 2019. Jika dibanding jersey tiga tahun sebelumnya, jersey Madura United edisi tahun ini nampak lebih elegan dengan sentuhan anak muda.

Untuk jersey pertama, Madura United masih mempertahankan warna merah dan putih. Namun, kali ini dikombinasikan dengan lebih elegan. Jauh berbeda dengan penampilan pada tahun-tahun sebelumnya.

"Kita sudah bikin konsep ini dari tengah Liga 1 2018. Untuk jersey pertama tidak banyak perubahan dari draft awal, karena memang kita mau stick sama warna trademark merah putih," ucap Chief Operating Officer [COO] Madura United, Annisa Zhafarina Qashri.

Jersey kedua, yang dipakai untuk laga tandang terbilang cukup unik. Jersey akan memakai warna putih dengan sedikit gradasi warna yang seimbang. Jersey ini sekilas mirip dengan kaus casual yang bisa dipakai anak muda untuk nongkrong.

"Kita mau bikin jersey yang bisa untuk lifestyle sehari-hari dan juga cukup bagus untuk bisa mencolok di tengah lapangan. Setelah beberapa draft dan pemilihan warna, akhirnya kita milih yang ini," sambung Annisa.

Annisa, yang juga berperan mendesain jersey Madura United, memberikan gebrakan pada jersey ketiga. Anak kandung Presiden Madura United, Achsanul Qosasi, memadukan unsur budaya pada jersey ketiga yang akan dipakai Andik Vermansah dan kolega.

"Ini jersey yang paling repot. Karena di tengah proses desain, tim saya mengusulkan untuk ditambahkan aksen batik Madura. Lalu kita akhirnya menemukan pengrajin batik lokal, batik Barokah yang bersedia utk bikin aksen batiknya," terang Annisa.

Berita Terkait