PSMS Terperosot di Dasar Klasemen, Djanur: Ini Belum Kiamat

PSMS Terperosot di Dasar Klasemen, Djanur: Ini Belum Kiamat

BD - PSMS Medan kembali 'gigit jari' usai takluk 1-3 pada pekan ke-15 Liga 1 di Stadion Teladan, Kamis (12/7). Kekalahan itu membuat PSMS kini berada di dasar klasemen dengan 15 poin.

Pelatih PSMS, Djadjang Nurdjaman mengaku kecewa akan kekalahan itu. Dua kesalahan lini belakangan berakibat gawang PSMS kebobolan.

"Ya kembali gagal. Banyak kesalahan di belakang jadinya strategi tidak berjalan. Semua lini juga bermain buruk. Daya juang menurun drastis," ungkap Djadjang Nurdjaman kepada Boladoang usai laga.

"Intinya wajib bangkit agar keluar dari zona degradasi. Dua laga ke depan akan berat. Tapi sekali lagi, ini belum kiamat. Putaran pertama di bawah, tapi di putaran kedua harus bangkit," katanya.

Selain itu, Djanur tetap bertanggung jawab akan hasil laga tersebut. Dia siap didepak. "Serahkan pada manajemen. Saya dipecat, ya berhenti. Disuruh lanjut ya lanjut," sambung Djanur.

Sementara penyerang PSMS, Suhandi mengakui kekalahan kali ini disebabkan banyak faktor. Namun dia enggan merinci apa-apa saja faktor tersebut.

Sebelumnya dalam laga ini, PSMS memang bermain pincang tanpa Lobo di bawah dan Frets di depan. Persipura mencetak gol pertama pada menit ke-37 melalui sontekan Imanuel Wanggai.

Persipura menambah gol lewat tendangan keras Boaz Solossa pada menit ke-75. PSMS sempat mengejar berkat gol sundulan Dilshod pada menit ke-79 sundulan Dilshod Sharofetdinov.

Namun Persipura kembali menjauh lewat sundulan Hilton Moreira memanfaatkan umpan silang Boaz. Gol tersebut menjadi penutup laga yang berakhi 1-3.

Susunan pemain:

PSMS (4-3-3): Abdul Rohim; Amarzukih, M. Roby, Dilshod Sharofetdinov, Jajang Sukmara; Abdul Aziz, Legimin Raharjo, Antoni Putro Nugroho; Suhandi, Erwin Ramdan, W. Yessoh.

Persipura (4-3-3): Dede Sulaiman; Yustinus Pae, Ricardo Salampessy, Yohanis Tjoe, Boas Athururi ; Imanuel Wanggai, Muhammad Tahir, Ian Louis Kabes; Hilton Moreira, Marcel Sacramento, Boaz Solossa. (R21)

 

Berita Terkait