Ronaldo atau Messi? Ini Pilihan Modric

Ronaldo atau Messi? Ini Pilihan Modric

BD - Saat ini banyak omongan warung kopi yang membahas siapa pemain sepakbola terbaik di dunia? Banyak yang bilang Lionel Messi yang terbaik. Namun, ada juga yang bilang Cristiano Ronaldo juga yang terbaik.

Ada pandangan tersendiri menurut gelandang Real Madrid, Luca Modric. Ia angkat suara mengenai siapakah pemain terbaik di dunia saat ini? Cristiano Ronaldo atau Lionel Messi?

Pemain berpaspor Kroasia menjawab dengan tegas tidak ingin membandingkan kedua pemain tersebut.

Namun, seperti dilansir Four Four Two, Ia menilai temanya di El Real Ronaldo-lah saat ini pemain sepakbola terbaik di kolong langit.

"Sebenarnya saya tak ingin membandingkan keduanya, lebih baik para fans menikmati saja kedua pemain tersebut saat bermain di lapangan", tambahnya.

Modric dan Ronaldo kemarin Sabtu (10/9) malam, baru saja membawa timnya menang telak atas tamunya Osasuna dengan skor 5-2. Saat itu Ronaldo turut menyumbang satu gol bagi Los Blancos.

Berita Terkait