
Semakin Memanas, 4 Nama Dipecat dari Kepengurusan PSMS
BD - Empat nama harus lengser dari tubuh kepengurusan PSMS. Keputusan tersebut diketahui Sekretaris Umum PSMS Medan, Drs H A’zam Nasution MAP lewat Surat Keputusan (SK) Nomor: 01/KEP-SEK/PSMS/2017.
Hal tersebut diutarakan oleh Ketua Bidang Hukum PSMS, Fadilah Huthry Lubis, didampingi Sekretaris Umum, Drs H A’zam Nasution MAP di Medan, Senin (6/3).
Adapun 4 pengurus yang dimaksud antara lain, Kisharianto Pasaribu (Wakil Ketua Umum), Julius Raja (Ketua Bidang Kompetisi dan Pembinaan), Dolly Sinomba Siregar (Ketua Bidang Organisasi, Pemerintahan, Dana, dan Usaha serta Armi Khairiana (Ketua Bidang Kesekretariatan).
"Saat ini kepengurusan tidak kondusifp asca mundurnya dr Mahyono sejak 24 Januari lalu. Selain itu yang diberhentikan tersebut dinilai melampaui tugas pokok dan fungsi sebagai pengurus PSMS sebagaimana yang diatur dalam AD/ART sehingga berpotensi menimbulkan perpecahan di Kepengurusan PSMS saat ini,” ucap Huthry kepada Boladoang, Senin (6/3).
Lanjut Hutry, tindakan dan perbuatan yang dilakukan para pengurus tersebut bertentangan dengan AD/ART. Hal itu termasuk rekayasa jabatan Pelaksana Tugas (Plt) Ketum PSMS berdasarkan surat bertanggal 5 Oktober 2016 seakan-akan tugas dan tanggungjawab tersebut merupakan warisan dari Ketua Umum (dr Mahyono) kepada Waketum.
Padahal, lanjutnya, dalam Pasal X Bab IV AD/ART PSMS, dijelaskan Dewan Pengurus meliputi Ketua Umum, Sekretaris Umum, dan Bendahara Umum. “Dalam AD/ART pelimpahan tugas dan tanggungjawab seperti itu tidak dikenal sama sekali apalagi jabatan Plt. Tentunya apa yang dilakukan ini kan tidak benar, dan sudah menyalahi AD/ART,” ujarnya.
“Awalnya memang kan sudah solid sesuai kesepakatan antar pengurus pada rapat mediasi beberapa waktu lalu. Namun tiba-tiba para pengurus tersebut, malah melanggar kesepakatan karena sebelumnya disepakati kebijakan atau kepungurusan yang mengatasnamakan pengurus PSMS harus diketahui sekretaris umum,” pungkasnya.
Sementara Kisharianto mengaku belum menerim surat pemecatan tersebut. Pihaknya justru ingin fokus dan serius mempersiapkan tim jelang kompetisi bergulir.
"Saya tidak akan ambil pusing. Saat ini pengurus yang ada di Sekretariat PSMS sedang fokus dalam persiapan tim menuju Liga 2 yang sebentar lagi akan digelar,” katanya.
Berita Terkait
Pemain Berdarah Indonesia Ini Dilirik Chelsea
Surabaya United Cari Striker Pengganti Mbamba
Skuad Espanyol Diserang Radang Pencernaan
Tiba di Yogyakarta, Timnas U-19 Langsung Berlatih di Lapangan UNY
Pemian Timnas U-19 Dibekali Peraturan Permainan Sepakbola
Pelatih Malaysia Tunda Umumkan Nama Pemain Hadapi Indonesia
Takluk di Teladan, PSMS Gagal Revans dari PSPS
Harimau Malay Diterpa Badai Cedera Jelang Lawan Indonesia
Final Soeratin dan Liga Nusantara Digelar Serentak