Fix Pakai Jalak Harupat, Umuh Muchtar Sempat Naik Pitam
Torabika Soccer Championship

Fix Pakai Jalak Harupat, Umuh Muchtar Sempat Naik Pitam

BD – Manajemen Persib Bandung kembali merubah venue pertandingan menjamu Arema Cronus, sebelumnya mereka sudah mengumumkan bakal menggunakan Stadion Galuh, Ciamis, Jawa Barat.

Kali ini tim Maung Bandung diberikan izin menggunakan Stadion Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung oleh Bupati Dadang Naser. Padahal sebelumnya Dadang Naser juga merasa kebaratan Persib Bandung menggunakan satdion yang kini dalam masa akhir perbaikan tersebut.

Manajemen Persib Bandung pun mengaku izin secara lisan sudah diberikan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan selaku Ketua Panitia Besar (PB) PON XIX/2016 Jaea Barat.

Berdasarkan informasi yang dhimpun boladoang dari sumber Forum Pewarta Persib (FPB), Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar sempat naik pitam saat Kadispopar Kabupaten Bandung, Akhmad Djohara tak memberikan izin Persib Bandung main di Stadion Si Jalak Harupat.

Namun, Maung Bandung akhirnya diberikan izin dan fix bisa jamu Arema Cronus di Stadion Si Jalak Harupat, akhir pekan nanti.

Bupati Bandung, Dadang Naser mempersilahkan anak asuh Djadjang Nurdjaman menggunakan Stadion Jalak Harupat. Ia berpesan kepada bobotoh, agar bisa menjaga venue yanga ada di stadion Si Jalak Harupat.

Dengan kepastian itu, ini berarti terjawab sudah laga pamungkas Persib Bandung di putaran pertama Torabika Soccer Championship (ISC) 2016 akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, dengan kick off pukul 15.30 WIB.

Berita Terkait