
Pasca Mundurnya Ketum PSMS
Klub Anggota PSMS Sepakat RALB, Tinggal Tunggu Izin Letjen Edy Rahmayadi
BD - Sejumlah klub anggota PSMS telah menyepakati akan menggelar Rapat Anggota Luar Biasa (RALB) yang rencananya akan dilaksanakan 18 Februari mendantang. Pertemuan diadakan pasca mundurnya Dr Mahyono sebagai Ketum PSMS serta mengembalikan mandat kepada anggota klub.
Hasil itu didapat dari rapat anggota klub yang dihadiri 25 dari 40 klub anggota PSMS. selain kesepakan menggelar RALB, juga membentuk kepanitiaan Organizing Comitte (OC), Sterring Comitte (SC), dan Tim Penjaringan beserta seksi-seksinya demi mendukung RALB nantinya.
Ketua OC terpilih, Sunarto Fajar, mengatakan panitia akan bekerja keras demi terselenggaranya RALB. Untuk itu pihaknya akan kembali menggelar rapat untuk menentukan langkah-langkah yang akan diambil.
“Kami rapatkan lagi dalam waktu dekat ini, untuk menentukan langkah-langkah pemilihan ketua seperti syarat-syarat calon ketua, verifikasi calon ketua, termasuk tempat digelarnya RALB. Apalagi kami juga akan melaporkan semuanya kepada Pembina PSMS (Letjen Edy Rahmayadi) mengingat bakal calon yang maju harus direstui olehnya,” ucapnya kepada Boladoang.
Lebih lanjut, Sunarto mengatakan RALB nantinya juga harus sesuai dengan AD/ART. “Pastinya harus sesuai dengan yang diatur AD/ART. Nantinya bakal calon ketua harus memaparkan visi misinya,” tuturnya.
Mewakili anggota klub dari PS Volta, Yongky Haurissa (manajer teknik) dan Zainuddin (ketua), menegaskan jika sesuai AD/ART PSMS, anggota klub agar segera menggelar RALB pasca mundurnya Dr Mahyono sebagai Ketum.
"Tentunya hasil dari rapat hari ini sudah sesuai dengan harapan para pengurus klub. Saya berharap semoga hingga terselenggaranya RALB nanti, panitia dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan lancar,” harapnya.
Sebelumnya para rapat anggota klub, turut dihadiri beberapa perwakilan dari klub antara lain, Deli Putra, Indian Football Team, PS Angkasa, Biranta, Kinantan, Posindo, Pratama, PSK USU, PTPN IV, PS PTPN III, Sinar Belawan, Sinar Sakti Simponi, Volta, Sahata, dan lainnya.
Berikut susunan kepantiaan hasil dari rapat tersebut, antara lain untuk OC, Sunarto Fajar SH (Ketua), Siti Hardiana SE Mak (Sekretaris), dan Arini Zahra SS (Bendahara). Sementara SC terdiri atas Faddillah Utri SH (Ketua) yang dibantu Budi Hardian, Rafi Kumar, Suryanto, Suryanto Herman, dan Wiwit Hari.
Untuk Tim Penjaringan yakni H Sumardi, M Nassir Harahap, Yongki Haurisa, H Sumantraji, dan Legirin. Selain itu, juga dibentuk Forum Klub Anggota PSMS yang diketuai H Drs A’zam Nasution MAP dan Sekretaris Zainuddin.
Berita Terkait
Pujian Setinggi Langit Legenda MU Untuk Rashford
Selanjutnya, Kami Tunggu di Vietnam!
PSMS U-15 Akan Umumkan 25 Pemain untuk Edy Rahmayadi Cup
PSMS U-15 Gagal Persembahkan Kemenangan untuk Letjen Edy Rahmayadi
Pengurus PSMS Bangga Edy Rahmayadi Pimpin PSSI
PSMS U-15 Runner Up Edy Rahmayadi Cup
Klub Anggota PSMS Segera Gelar RALB, Cari Ketum Baru
Klub Anggota PSMS Sepakat RALB, Tinggal Tunggu Izin Letjen Edy Rahmayadi
Skuat PSMS Hingga Kini Belum Teken Kontrak Resmi