
Jelang Kongres Biasa (Pemilihan) PSSI
PSSI Agendakan Pertemuan Bahas Permintaan Tinjau Ulang Lokasi Kongres
BD - Menanggapi permintaan Komite Pemilihan untuk melakukan peninjauan ulang terkait penetapan lokasi pelaksanaan Kongres Biasa (Pemilihan) PSSI pada 16 Oktober mendatang di Makassar.
Federasi Sepakbola Nasional (PSSI) dalam waktu dekat mengandakan pertemuan antara Eskekutif PSSI dengan Komite Pemilian.
"Komite Pemilihan meminta pertemuan digelar Senin malam ini, namun karena tidak bisa diikuti semua Exco PSSI, terutama Plh Ketua Umum PSSI. Kemungkinan kita akan membahas pertemuan bersama KP pertengahan pekan ini," ujar Sekjen PSSI, Azwan Karim di Sekretariat Komite Pemilihan, Jl Pangeran Diponegoro Nomor 53 Jakarta Pusat.
Azwan menjelaskan pihaknya menghargai dinamika yang terjadi menjelang Kongres PSSI dengan agenda pemilihan Ketua Umum. Untuk itu apapun keputusan dan keinginin pemilik suara akan kita musyawarakan untuk mencari jalan tengah.
Disinggung dasar penetapan lokasi Kongres di Kota Makassar, Azwan mengaku penetapan tersebut melalui pembahasan bersama Eksekutif. Akan tetapi karena banyak yang mempertanyakan keputusan tersebut, pihaknya akan menjelaskan kepada Komite Pemilihan yang mewakili unsur-unsur baik dari klub maupun dewan kehormatan PSSI.
“Keputusan apapun hasilnya terkait permintaan peninjauan ulang, akan kita sampaikan kepada publik setelah kita bahas bersama Komite Pemilihan,” tegas Azwan.
Berita Terkait
APPI Pertanyakan Status di KLB Hanya Pemantau
Nama- nama Pemain Timnas U-19 yang Lolos Bakal Diumumkan
Eduard Tjong Kembali Coret 6 Pemain, Ini 24 Pemain Timnas U-19 yang Dibawa ke Yogyakarta
Ada Pemain Berdarah Jepang Ikuti Seleksi Timnas
6 Pemain Prancis Termahal Sepanjang Sejarah
Lini Belakang Jadi Perhatian Khusus Pelatih Persib
Pekan Ini Alfred Riedl Umumkan Pemain yang Lolos Seleksi Timnas
Komite Pemilihan Minta PSSI Tinjau Ulang Keputusan Lokasi Kongres di Makassar
PSSI Agendakan Pertemuan Bahas Permintaan Tinjau Ulang Lokasi Kongres