
Lupakan Kekalahan, PSMS Siap Bangkit di Laga Kontra Perseru
BD - Kekalahan dari PSIS Semarang akhir pekan lalu, tak membuat PSMS larut dalam kesedihan. Pasukan Djajang Nurdjaman (Djanur) tersebut ingin segera bangkit jelang laga kandang melawan Perseru Serui di Stadion Teladan, Jumat (20/4).
"Pastinya kami dari pelatih dan juga pemain sudah bertekad untuk bangkit. Kami sudah melupakan kekalahan kemarin," ucap Pelatih Fisik PSMS, Suwanda kepada Boladoang, Selasa (17/4).
Persiapan tim pun langsung dilakukan. Legimin dan kawan-kawan berlatih di bawah arahah Suwanda. Para pemain digenjot staminanya. Diawali sprint mengitari lapangan, pemain juga menjalani endurance di atas matras. Setelah itu, para pemain menjalani mini game.
"Untuk pemain yang main di laga sebelumnya, pasti latihan lebih ringan. Ya mereka masih harus mengembalikkan kebugarannya dahulu. Intinya memang para pemain sudah bertekad untuk bangkit di laga selanjutnya," katanya.
Dijelaskan Suwanda, absennya pelatih Djajang Nurdjaman (Djanur) dan M Yusup Prasetyo (Yoyo) dalam sesi latihan kali ini bukan tanpa sebab. Keduanya sedang melakukan pertemuan di Yogyakarta untuk membahas rencana tim ke depan termasuk persiapan melawan Perseru.
"Coach Yoyo masih di Yogyakarta bertemu dengan coach Djanur. Besok Yoyo udah gabung dengan tim. Kalau Coach Djanur kan memang masih ikut kursus AFC Pro," terang Suwanda.
Lebih lanjut, Suwanda menilai saat ini tim tidak mengalami kendala serius terutama dari segi stamina. Dia menilai kondisi para pemain masih dalam trek bagus pasca laga kemarin.
Sementara dr Indra selaku dokter tim mengatakan kondisi penyerang Yessoh yang absen dalam latihan itu hanya terserang flu biasa. "Yessoh hanya butuh istirahat aja, dia terserang virus jadi flu. Jadi sudah dikasih obat. Kalau lainnya cuma recovery saja," katanya.
"Kalau Ucil sudah pulih dan siap bermain. Mungkin Antoni yang masih harus ijin. Dia masih penguatan otot. Sudah test speed dan endurance juga, tapi memang masih harus pemulihan," pungkasnya.
Berita Terkait
Pogba Dipastikan Absen Laga Perdana Premier League
Anak Pelatih ATM di Kontrak Genoa
PSSI Agendakan Pertemuan Bahas Permintaan Tinjau Ulang Lokasi Kongres
Takluk di Teladan, PSMS Gagal Revans dari PSPS
Ini Pelatih yang di Kagumi Pep
Bintang Jaya Asahan Siap Bantu PSMS
Ini Dalang Kepindahan Slimani ke Leicester
Eks Pelatih PSMS Korban PHP Persela Lamongan
Satu Poin Berharga di Antara Perang